Jumat, 31 Juli 2020

Kisah Marmer Masjidil Haram dan Masjid Nabawi

Dr Muhammad Kamal Ismail merupakan satu dari beberapa insinyur dan arsitek yang diminta untuk membantu perluasan Masjidil Haram dan Masjid Nabawi.

Namun, dia menolak menerima bayaran untuk jasanya dalam mendesain dan mengawasi Masjidil Haram di Mekkah dan Masjid Nabawi.

"Mengapa saya harus menerima uang (untuk pekerjaan saya) di dua Masjid Suci (Mekkah dan Madinah), bagaimana saya akan menghadapi Allah (pada Hari Pengadilan nanti?)," ungkapnya saat itu.

Ada kisah menarik lainnya di balik pembangunan kedua masjid bersejarah bagi umat Islam tersebut yang ditulis oleh ahli geologi sekaligus penulis Zaghloul El-Naggar.

Muhammad Kamal Ismail kala itu ingin melapisi lantai masjid menggunakan marmer yang dapat menyerap panas, karena lantai tersebut digunakan untuk para jamaah yang melakukan thowaf. Namun, jenis marmer tersebut hanya ada di gunung kecil di Yunani.

Dia kemudian melakukan perjalanan ke Yunani dan menandatangani kontrak untuk membeli marmer dalam jumlah yang banyak untuk Masjidil Haram, hampir setengah dari gunung marmer itu.

Dia menandatangani perjanjian dan kembali ke Mekkah dengan membawa marmer putih ke Mekkah. Proses pemasangan marmer putih di lantai Masjidil Haram telah rampung.

Setelah 15 tahun berlalu sejak pemasangan marmer, Pemerintah Arab Saudi memintanya kembali untuk menggunakan jenis marmer yang serupa di Masjid Nabawi Madinah.

"Ketika Raja meminta untuk menggunakan jenis marmer yang sama untuk Masjid Nabawi, saya sangat bingung, karena hanya ada satu tempat di bumi ini yang memiliki marmer jenis ini, yaitu Yunani, dan saya sudah membeli 1/2 dari deposit marmer yang ada di gunung tersebut," ungkap Muhammad Kamal Ismail.

Dia kemudian kembali ke perusahaan di Yunani dan bertemu dengan pimpinan di sana, dan bertanya tentang deposit marmer yang tersisa. Pemimpin perusahaan tersebut mengatakan bahwa setengah deposit marmer itu telah dijual.

Muhammad Kamal Ismail kemudian meminta kepada sekretaris kantor tersebut untuk mencari informasi keberadaan orang yang telah membeli sisa deposit marmer itu. Namun, sedikit kesulitan karena transaksinya telah lama terjadi.

Pada hari berikutnya, dia menerima panggilan telepon tentang keberadaan pembeli marmer tersebut yang ternyata sebuah perusahaan di Saudi Arabia.

Muhammad Kamal Ismail kembali terbang ke Arab Saudi pada hari yang sama dan langsung pergi ke perusahaan tersebut.

Di sana dia bertemu dengan pimpinan perusahaan dan bertanya tentang marmer yang dibelinya dari Yunani belasan tahun silam.

Ternyata marmer putih tersebut belum digunakan sama sekali oleh perusahaan Arab Saudi. Bahkan perusahaan tersebut tidak menggunakan sedikit pun marmer Yunani.

Mendengar hal tersebut, Muhammad Kamal Ismail menangis seraya menyodorkan cek kosong (tanpa menulis besaran nilai transaksi) kepada pemilik marmer dan memintanya menuliskan jumlah yang diinginkannya.

Ketika pimpinan perusahaan Arab Saudi tersebut mengetahui rencana penggunaan marmer untuk pembangunan Masjid Nabawi di Madinah dia pun menolak untuk dibayar.

"Saya tidak akan menerima 1 Riyal pun. Allah yang membuat saya membeli marmer ini dan melupakannya, itu artinya marmer ini memang sudah ditakdirkan oleh Allah harus digunakan untuk Masjid Nabawi," ujarnya.


Rabu, 29 Juli 2020

Catatan Harian Haji 1440H Bapa Asep

Pemberangkatan haji, pada hari Selasa tanggal 23 juli 2019 jam 05.30 sebelumnya dilaksanakan sholat sunat safar. Pukul 6.30 WIB berangkat dari rumah menuju Pusdikav Cimahi, dilakukan pengecekan dokumen kesehatan dan dilepas oleh Bapak Bupati Bandung Barat  total jemaah KBB sebanyak 1.139. Kloter 56 yang berangkat pada hari ini sebanyak 407 orang diterima diasrama haji jawa barat bekasi pada Pukul 18.00  WIB, berada diasrama haji sekitar 22 jam, Pukul 16.15 WIB jemaah akan diberangkat ke tanah suci dengan menggunakan Saudi Air Lines dan rencana kepulangan tgl 4 september jam 22.25, Kloter 56 berada di maktab 70 sektor 8 dan  selama tinggal di Mekkah berdiam di Hotel Al Zaer Al Khalil daerah Misfalah yang berjarak kurang lebih 1500 meter dari masjidil haram.                                                           Hari rabu tanggal 24 Juli 2019 jam 3.30 bangun pagi mandi bersih bersih, 4.30 sholat shubuh dilanjutkan manasik haji terakhir, 6.30 sarapan pagi ,7.30 sd 10 pembagian pasport dan living cost sebesar 1500 real, 10.00 persiapan berangkat ke bandara soeta , 14.00 sd bandara soeta , 16.30 berangkat ke tanah suci menggunakan saudi air line sd bandara king abdul aziz jedah jam 1.30 wib sedangkan waktu di mekkah jam 21.30.                                                                  Sd hotel jam 01 00.  Hotel 809 bis 11.        Hari ke 1 kamis jam 7.00 persiapan thawaf , sai, tahalul selesai jam 12.30, kembali kehotel                                                             Hari  ke 2 jumat jam 3.00 wkt mekkah sholat shubuh di mesjidilharom , dhuha ,,ngecup hajar aswad, sholat ashar trs pulang ke hotel.                                                               Hari ke 3 Sabtu tanggal 27 juli jam 1.30 ke mesjidil harom thawaf sunnah sholat di multajam, kemudian menuju arafah, musdalifah, ke musium mekkah ke jabal rahma ke mesjid jarotun.                                               Hari ke 4 minggu  28 juli jam 2.30 ke masjidil harom sholat tahajud sd shubuh.                         Hari ke 5 senin tgl 29 juli jam 3.40 sholat di mesjidil harom jam 15.30 ke musium mekah dan umroh dari tan im dengan haji deden Azairin                                               Hari ke 6 selasa tgl 30 sholat shubuh di hotel istirahat sd sholat magrib di mesjidilharom.                                                    Hari ke 7 rabu tgl 31 jam 3.00 thawaf sunnat sebanyak 10 putaran.                           Hari ke 8 kamis tanggal 1 melaksanakan umroh dengan mang haji aden berangkat jam 12. Malam ngambil miqat di jaronah dilanjutkan dengan thawaf Sa i dan tahalul selesai jam 5.00.                                 Hari ke 9 jumat umroh bersama isteri rombongan mang haji aden ngambil miqat di jaronah sd jam 5.00 WAS                               Hari ke 10 sabtu tanggal 3 agustus jam 3.00 WAS bersama KBIH Al mutaryah mande umroh miqat dari udabaydiah.                    Hari ke 11 minggu tanggal 4 agustus sholat shubuh ke harom berangkat jam 2.30 sd 5.00.                                                        Hari ke 12 senin tanggal 5 agustus jam 12.30 umroh dengan rombongan mang haji aden ngambil miqat di jaronah sd jam 5.00 Was                                                            Hari ke 13 selasa tanggal 6 agustus jam 3.00 umroh dengan mang haji aden ngambil miqat dari jaronah sholat shubuh di mesjid jaronah umroh mulai jam 6.30 sd jam 8.50.                                                            Hari ke 14 rabu tanggal 7 agustus istirahat di hotel  jam 10.30 berangkat jalan kaki ke harom karena bis sholawat sdh tidak ada untuk melaksanakan sholat dhuhur dan ashar sd ke hotel jam 17.00 wib.                                                                       Hari ke 15 kamis tanggal 8 agustus melaksanakan kegiatan di hotel istirahat persiapan wukup di arofah.                                Hari ke 16 jumat tanggal 9 Agustus jam 10.30 berangkat ke arafah sd 12.30 makan siang sholat dhuhur dan ashar jama takdim.                                                       Hari ke 17. Sabtu tgl 10 agustus jam 12.46 selesai khutbah wukuf dilanjutkan adzan dhuhur dilanjutkan berdoa dzikir wukuf selesai jam 14.50 WAS selesai doa hujan selanjutnya persiapan ke musdalifah dari musdalifah ke mina berangkat jam 13.00 sd jam 14.00 langsung melempar jumroh aqobah sd jam 5.00  dilanjutkan dgn tahalul awal.                                                       Hari ke 18 minggu tgl 11 agustus yg merupakan hari idul adha di indonesia kegiatan di mina istirahat                            Hari ke 19 senin istirahat.                                Hari ke 20 selasa jam 15.00 melaksanakan melontar yang ke dua dengan melakukan qodo pertama melempar jumroh ulla wusto dan aqobah sebanyak 7 kali kemudian memutar kembali karena menunggu masuk waktu fajar melakukan melempar jumroh kembali sebanyak 7 kali yaitu ulla, wusto, aqobah selesai sd 7.30 selanjutnya menunggu bis sd jam 11.00 kemudian pulang ke hotel.           Hari ke  21 rabu tanggal 14 agustus jam 02.00 ke harom untuk melaksanakan thawaf ifadhoh dan sai sd jam 4.30 alhamdulillah selesai  melaksanakan rangkaian ibadah haji🙌🙌🙌🙌.                        Hari ke 22 kamis tanggal 15 agustus jam 4.00 sholat di mushola hotel. Jam 16.00 berangkat ke jabal nur gua hiro sd jam 20.00 di lanjutkan ke harom untuk thawaf sunat, tidur di harom jam 1.30 bangun dilanjutkan sholat tahajud dan shubuh.    Hari ke 23 jum at tanggal 16 Agustus jam 8.00 istirahat di hotel jumatan di hotel  , jam 16 melaksanakan umroh dengan rombongan haji enceng ngambil miqat di jaronah sholat magrib di depan maulid nabi di lanjutkan thawaf dan sai sd jam 22.30 WAS.                                                           Hari ke 24 sabtu tanggal 17 Agustus sholat shubuh di hotel jam 9.00 ke harom untuk melaksanakan sholat dhuha dan dhuhur.                                                                Hari ke 25 minggu tanggal 18 Agustus jam 2.30 ke harom untuk sholat tahajud hajat, shubuh. Selanjutnya sarapan di grapari telkomsel.                                                             Hari ke 26 Senin tanggal 19 Agustus sholat di mushola hotel jam 10 ke harom sholat sunat tahiyatul mesjid, hajat, qodo, dhuhur.                                                                Hari ke 27 selasa tanggal 20 Agustus  jam 11.00 ke harom thawaf sunat 14 putaran sd jam 14.00 selanjutnya beli mie ayam grapari memenuhi pesanan istri antri sd jam 16.45.                                                                 Hari ke 28 Rabu tanggal 21 Agustus thawaf sunat jam 11.00 sd jam 12.00 sebanyak 7 putaran                                                                                Hari ke 29 Kamis tanggal 22 Agustus jam 1.30 ke haram untuk thawaf sunat sholat shubuh. Jam 8.00 thawaf sunat sebanyak 4 kali putaran jam 22.30 thawaf sunat sebanyak 7 kali dilanjutkan tidur di haram.                                                      Hari ke 30 Jumat tanggal 23 Agustus jam                                                       13.30 bangun sholat sunat, 5.30 ke maulid nabi mandi air zam zam, selanjutnya sholat jumat di haram.                                            Hari ke 31 sabtu tanggal 24 jam 4.00 sholat shubuh di harom bersama isteri makan nasgor di grapari  jam 13.30 berusaha ngecup sama abah hanya kebagian sholat di multajam dan megang pintu kabah lanjut sholat ashar kemudian thawaf 7 putaran sd magrib.                     Hari ke 32 minggu tanggal 25 Agustus jam thawaf wada bersama rombongan almutariyah mulai jam 3.40 sholat shubuh lanjut thawaf 3 putaran lagi selanjutnya persiapan ke madinah 13.30.       Sd di madinah jam 20.00 persiapan masuk hotel langsung ziarah ke makam Nabi Muhammad SAW, baqi , istirahat di hotel Al barakah Oehued Hotel.                               Hari ke 33 senin tanggal 26 Agustus jam 13.30 menuju ke mesjid nabawi sholat sunat, tahajud  dan sholat shubuh arbain 1 di raudhoh sd jam 8.00 kemudian ziarah ke mesjid Kuba sd 10.30 lanjut sholat dhuhur di roudhah arbain ke 2 , jam 14.30 shohat ashar di raudhah arbain ke 3, dilanjutkan sholat mahrib arbain ke 4, kemudian sholat isya arbain ke 5 sambil menunggu isteri dkk ke raudhah.                     Hari ke 34 selasa tanggal 27 Agustus jam 2.00 ke mesjid nabawi untuk sholat sunat tahajud, kemudian sholat shubuh di raudhah arbain ke 6, lanjut dengan rombongan ziarah ke mesjid kebun kurma, mesjid kuba, jabal uhud, khandak dan meskid kiblatain sd jam 10.30 WAS dilanjutkan dengan sholat dhuhur di raudhah melaksanakan arbain ke 7, makan di grapari telkomsel lanjut sholat ashar di raudhoh arbain yang ke 8, selanjutnya sholat magrib arbain yang ke 9.    Dilanjutkan sholat isya arbain yang ke 10.                                                                       Hari ke 35 Rabu tanggal 28 Agustus      Jam 1.30 ke mesjid nabawi tahajud dan sunat lainnya dilanjutkan sholat shubuh di raudhah arbain 11  , dhuhur di raudhah arbain yang ke 12, ashar di raudhah arbain yang ke  13 selanjutnya sholat magrib arbain ke  14, selanjutnya sholat isya arbain ke 15.                                           Hari ke 36 kamis tanggal 29 Agustus , jam 1.30 menuju nabawi sholat sunah tahajud dan sholat shubuh di raudhah arbain ke 16,   Dilanjutkan sholat dhuhur arbain ke 17, dilanjutkan sholat ashar arbain ke 18. Dilanjutkan sholat magrib arbain ke 19 dan diakhiri dengan sholat Isya arbain ke 20 .                                                                      Hari ke 37 jumat tanggal 30 Agustus    Jam 1.30 ke mesjid nabawi  untuk melaksanakan sholat sunat hajat tahajud dan sholat shubuh di raudhah arbain ke 21   Dilanjutkan dengan sholat jumat mulai jam 10.00 di raudhah arbain yang ke 22   , lanjut sholat ashar di raudhah arbain ke 23, kemudian sholat magrib arbain ke 24   Dan sholat isya arbain ke 25.                                                         Hari ke 38 sabtu tanggal 31 Agustus jam 1.30 WAS menuju ke nabawi alhamdulillah dapat di raudhah belakang imam untuk melaksanakan sholat sunat, tahajud dan sholat shubuh arbain ke   26, dilanjutkan sholat dhuhur di raudhoh arbain ke 27, lanjut ashar arbain ke 28 , magrib arbain ke 29 , isya arbain ke 30.                                    Hari ke 39 minggu tanggal 1 September jam 1.30 menuju mesjid nabawi melaksanakan sholat sunat, tahajud dan sholat shubuh di raudhah arbain ke 31, habis shubuh ketemu atase saudi arab renaldy umar, pulang ke hotel persiapan penimbangan koper, jam 10.30 menuju ke nabawi untuk melaksanakan sholat dhuhur di raudhah arbain ke 32, selanjutnya sholat ashar diraudhah arbain ke 33  , lanjut  sholat magrib arbain ke 34               
Kemudian sholat isya arbain ke 35.         Hari ke 40 Senin tanggal 2 September jam 1.00 menuju mesjid nabawi untuk melaksanakan sholat sunat tahajud dan shubuh di raudhah arbain ke 36 , selanjutnya sholat dhuhur arbain ke 37.   Lanjut sholat ashar diraudhah arbain ke 38.   Lanjut sholat magrib arbain ke 39 dan selanjutnya sholat isya arbain ke 40 alhamdulillah selesai di lanjutkan sholat sunat wada dan ziarah ke makam kangjeng Nabi.                                                    
Hari ke 41  selasa tanggal 2 september jam 3.00 ke masjid nabawi untuk sholat tahajud, shubuh dan sunat shubuh beserta rombongan, jam 8.00 berangkat ke bandara madinah jam 12.45 boarding menuju jakarta sd jam 1.30 WAS jam 3.25 WIB.                                       Catatan Raudhah. Dari 40 arbain 19 kali ke Raudhoh                                                        Hari ke  42 jam 6.00 tiba di embarkasi bekasi untuk diserah terimakan kepada bandung barat selanjutnya jam 7.30 WIB berangkat ke pusdikav bandung.      Sd jam 10.30 wib                                                                                                      
 Persiapan oleh oleh.                                          1. Wa haji holil, 2. mang haji idin 3. Mang haji emuh 4. Mang haji OO, 5. Mang lili, 6. Mang haji Amat 7. Mang haji asep wa haji.              8. Haji Agung Cipatik, 8. Pak Amir , 9. Papap, 10. Bupati Sujadi, 11. Pak jeje.                          
Thawaf sunah baru 11 tambah 7 = 18 putaran + hari selasa tgl 20 Agustus 14 putaran = 32 putaran + hari rabu tanggal 21 agustus sebanyak 7 putaran = 39 + hari kamis tanggal 22 sebanyak 7 putaran = 46 putaran + 4 putaran hari kamis tgl 22 Agustus jam 8.00 = 50 kali putaran thawaf sunat + thawaf sunat 7 putaran = 57 + thawaf sunat hari sabtu tgl 24 agustus jam 16.30 sebanyak 7 putaran =64 putaran

Minggu, 26 Juli 2020

Kisah Nabi Luth - Pengetahuan

Nabi Luth Alaihi salam (AS) merupakan putra Ibnu Haran ibnu Azar, yaitu anak saudara lelaki Nabi Ibrahim Al-Khalil AS. Dia telah beriman bersama Nabi Ibrahim dan hijrah ke tanah Syam bersamanya.

Kemudian Allah mengutus Nabi Luth kepada kaum Sodom dan daerah-daerah sekitarnya untuk menyeru mereka agar menyembah Allah Swt memerintahkan mengerjakan kebajikan, dan melarang mereka melakukan perbuatan mungkar.

Saat itu kaum Sodom tenggelam di dalam perbuatan-perbuatan yang berdosa, hal-hal yang diharamkan, serta perbuatan fahisyah (kerusakan) yang mereka adakan sendiri dan belum pernah dilakukan oleh seorang pun dari kalangan Bani Adam dan juga oleh lainnya; yaitu mendatangi jenis laki-laki, bukannya jenis perempuan (homoseks).

Perbuatan ini merupakan suatu hal yang belum pernah dilakukan oleh Bani Adam, belum dikenal dan belum pernah terbetik dalam hati mereka untuk melakukannya selain penduduk Sodom; semoga laknat Allah tetap menimpa mereka.

Karena itulah maka Nabi Luth mengatakan kepada kaumnya, seperti yang disitir oleh firman Allah Swt:

وَلُوْطًا اِذْ قَالَ لِقَوْمِهٖٓ اَتَأْتُوْنَ الْفَاحِشَةَ مَا سَبَقَكُمْ بِهَا مِنْ اَحَدٍ مِّنَ الْعٰلَمِيْن اِنَّكُمْ لَتَأْتُوْنَ الرِّجَالَ شَهْوَةً مِّنْ دُوْنِ النِّسَاۤءِۗ بَلْ اَنْتُمْ قَوْمٌ مُّسْرِفُوْنَ

Artinya: Mengapa kalian mengerjakan perbuatan Jahisyah itu yang belum pernah dikerjakan oleh seorang pun (di dunia ini) sebelum kalian? Sesungguhnya kalian mendatangi lelaki untuk melepaskan nafsu kalian (kepada mereka), bukan kepada wanita. (Al-Araf: 80-81)

Nabi Luth mengatakan kepada kaumnya jika perbuatan mereka melampaui batas dan suatu kebodohan, karena perbuatan seperti itu berarti menempatkan sesuatu bukan pada tempatnya.

Kemudian Nabi Luth berkata kepada kaumnya:

قَالَ هٰٓؤُلَاۤءِ بَنٰتِيْٓ اِنْ كُنْتُمْ فٰعِلِيْنَۗ

Artinya: Inilah putri-putriku (kawinilah mereka), jika kalian hendak berbuat (secara halal). (Al-Hijr: 71)

Nabi Luth memberikan petunjuk kepada mereka untuk mengawini putri-putrinya. Tetapi mereka merasa keberatan dan beralasan tidak meng­inginkannya.Mereka menjawab, "Sesungguhnya engkau telah mengetahui bahwa kami tidak mempunyai keinginan terhadap putri-putrimu; dan sesungguhnya engkau tentu mengetahui apa yang sebenarnya kami kehendaki.”(Hud: 79)

Para ahli tafsir mengatakan bahwa kaum lelaki mereka melampias­kan nafsunya kepada lelaki lain, sebagian dari mereka kepada sebagian yang lain. Demikian pula kaum wanitanya, sebagian dari mereka merasa puas dengan sebagian yang lainnya.

وَجَاۤءَ اَهْلُ الْمَدِيْنَةِ يَسْتَبْشِرُوْنَ

قَالَ اِنَّ هٰٓؤُلَاۤءِ ضَيْفِيْ فَلَا تَفْضَحُوْنِۙ

وَاتَّقُوا اللّٰهَ وَلَا تُخْزُوْنِ

قَالُوْٓا اَوَلَمْ نَنْهَكَ عَنِ الْعٰلَمِيْنَ

قَالَ هٰٓؤُلَاۤءِ بَنٰتِيْٓ اِنْ كُنْتُمْ فٰعِلِيْنَۗ

لَعَمْرُكَ اِنَّهُمْ لَفِيْ سَكْرَتِهِمْ يَعْمَهُوْنَ

"Dan datanglah penduduk kota itu (ke rumah Luth) dengan gembira (karena) kedatangan tamu-tamu itu. Lut berkata, "Sesung­guhnya mereka adalah tamuku; maka janganlah kalian memberi malu (kepadaku), dan bertakwalah kepada Allah dan janganlah kalian membuat aku terhina.” Mereka berkata, "Dan bukankah kami telah melarangmu dari (melindungi) manusia?”Luth berkata, "Inilah putri-putri (negeri)ku (kawinlah dengan mereka), jika kalian hendak berbuat (secara yang halal).” (QS. Al Hijr: 67-72)

Kaum Nabi Luth sangat senang melihat kedatangan tamu Nabinya yang berwajah tampan.

Mereka mendatangi rumah Nabi Luth atas informasi istrinya dengan isyarat khusus. Melihat kedatangan kaumnya, Luth berkata, "Sesungguhnya mereka adalah tamuku; maka janganlah kalian memberi malu (kepadaku), dan bertakwalah kepada Allah dan janganlah kalian membuat aku terhina.” (Al-Hijr: 68-69)

Hal ini dikatakan oleh Nabi Luth sebelum dia mengetahui bahwa tamu-tamunya itu adalah utusan Allah. Tamu-tamu berwajah tampan itu merupakan malaikat yang diutus Allah.

Setelah mereka masuk ke dalam rumah, ternyata istri Nabi Luth yang sudah berusia lanjut lagi berhati buruk itu pergi dan naik ke atas rumah, ia mengibarkan pakaiannya sebagai isyarat yang ditujukan kepada kaumnya. Maka orang-orang fasik berlomba-lomba datang dengan cepat menuju ke arahnya, lalu bertanya, "Apakah yang telah terjadi denganmu?" Istri Luth berkata, "Luth telah menerima suatu kaum sebagai tamunya, aku belum pernah melihat wajah yang setampan mereka dan belum pernah mencium bau yang sewangi bau mereka."

Maka mereka bersegera menuju pintu rumah Nabi Luth, lalu Nabi Luth menutup pintu rumahnya dan menahan mereka dari dalam, sedangkan mereka mendorong pintu dari luar. Dalam keadaan demikian Nabi Luth mengingatkan mereka kepada Allah seraya berkata, seperti yang disitir oleh firman-Nya: Inilah putri-putriku, mereka lebih suci bagi kalian. (Hud: 78)

Maka Malaikat Jibril bangkit dan menyumbat pintu itu, lalu ia meminta izin kepada Tuhannya untuk menyiksa mereka, maka Allah mengizin­kannya. Lalu Jibril bangkit dan berubah ujud seperti aslinya di langit, kemudian membeberkan kedua sayapnya.

Jibril mempunyai dua buah sayap, dan pada sayapnya terdapat kain selendang yang terbuat dari mutiara yang dianyam. Malaikat Jibril mempunyai gigi seri yang berkilauan, keningnya lebar lagi bercahaya sedangkan (rambut) kepalanya ikal bergelombang berwarna mutiara yang sangat putih seperti salju, dan kedua kakinya berwarna kehijau-hijauan.

Lalu ia berkata, "Hai Luth, sesungguhnya kami adalah utusan-utusan Tuhanmu, sekali-kali mereka tidak akan dapat mengganggu kamu.” (Hud: 81) Pergilah kamu, hai Luth, menjauhlah dari pintu itu dan biarkanlah aku menghadapi mereka. Maka Luth menjauh dari pintu, lalu Malaikat Jibril keluar menghadapi mereka dan merentangkan sayapnya; ia pukul wajah mereka dengan sayapnya dengan pukulan yang membuat mata mereka tidak dapat melihat, sehingga mereka menjadi buta, tidak dapat melihat jalan.

Kemudian Luth diperintahkan untuk pergi bersama keluarganya pada malam itu juga: Sebab itu, pergilah dengan membawa keluarga dan pengikut-pengikut kamu di akhir malam. (Hud: 81)

Kemudian Kami selamatkan dia dan pengikut-pengikutnya kecuali istrinya; dia termasuk orang-orang yang tertinggal (dibinasakan). Dan Kami turunkan kepada mereka hujan (batu); maka perhatikan­lah bagaimana kesudahan orang-orang yang berdosa itu.

Allah Swt. berfirman, "Kami selamatkan Lut bersama keluarganya dan tidak ada seorang pun dari kaumnya yang beriman selain keluarga dan ahli baitnya sendiri kecuali istri Nabi Luth sendiri, karena sesungguhnya dia tidak beriman kepadanya, bahkan dia tetap berpegang kepada agama kaumnya.

Dialah yang memberikan informasi dan memberitahukan kepada kaumnya perihal tamu-tamu yang datang kepada Nabi Luth dengan bahasa isyarat yang hanya dimengerti oleh mereka.

Karena itu, ketika Nabi Luth diperintahkan agar memberangkatkan keluarganya di malam hari. Allah memberitahukan kepadanya bahwa janganlah Luth memberitahukan keberangkatannya kepada istrinya dan janganlah membawa serta istrinya keluar dari negeri itu.

Setelah Nabi Luth dan pengikutnya yang beriman keluar dari Kota Sodom, Allah menurunkan azabnya dengan menjatuhkan batu-batu besar dari langit dan menjungkir balikkan kota itu.

Sebelumnya, azab tersebut diawali dengan suara keras yang mengguntur, ketika matahari akan terbit. Setelah itu, mereka dihujani dengan batu dari tanah yang keras.



Tentang Haji 2020 - 1441H

Untuk pertama kalinya dalam sejarah, jemaah yang melakukan haji tahun ini hanya dapat melewati satu Miqat (batas dimulainya ibadah haji).

Dilansir dari publikasi Arab News, Ahad (27/7/2020), Miqat sendiri adalah istilah yang mengacu pada batas dari mana jemaah harus memakai pakaian Ihram, dua lembar kain putih tanpa jahitan, untuk melakukan haji atau umrah.

Empat batasan dipilih oleh Nabi Muhammad SAW untuk para peziarah yang datang dari berbagai daerah di dunia untuk melakukan ibadah haji dan umrah. Sedangkan yang kelima dipilih oleh khalifah Umar bin Khattab.

Lima batas, atau Mawaqit, mewakili ritual pertama haji. Terletak di timur laut Makkah, Miqat Qarnul Manazil, yang dianggap oleh para sejarawan sebagai Miqat orang-orang Najd, juga biasanya merupakan Miqat bagi para peziarah yang bepergian dari negara-negara Teluk dan Asia Timur saat ini.

Istilah ini mengacu pada gunung kecil yang membentang ke utara dan selatan dengan air mengalir di kedua sisi, alasan mengapa itu juga dikenal sebagai Al-Sail Al-Kabir (banjir besar).

Selain itu, jumlah peziarah yang melakukan ziarah tahunan tahun ini pun juga rendah. Mengingat keadaan luar biasa yang disebabkan oleh pandemi coronavirus. Jemaah diharapkan menuju ke Miqat Qarnul Manazil karena itu yang terdekat ke Makkah.

Masjid Al-Sail Al-Kabir di dalam Miqat Qarnul Manazil dianggap sebagai salah satu yang terbesar di Kerajaan. Masjid ini dilengkapi dengan layanan modern untuk jemaah haji.

"Tempat itu terkait dengan kehidupan Nabi, ketika Nabi melewatinya selama Pengepungan Taif. Menurut sejarah, Nabi melewati 'Qarn' yang berarti Qarnul Manazil,” ujar seorang Profesor sejarah dan peradaban di Universitas Ummul Qura Makkah, Adnan Al-Sharif.

Ia mengungkapkan, negara Saudi telah merawat Miqat Qarnul Manazil dengan baik. Kerajaan menyediakan fasilitas bagi para peziarah yang berkunjung untuk melakukan umrah dan haji.

Sedangkan menurut seorang jurnalis dan sejarawan, Hamad Al-Salimi, sepanjang sejarah, terdapat makna yang berbeda ada di balik penamaan Qarnul Manazil.

Seorang filolog dan satu dari tiga ahli tata bahasa Arab dari sekolah Basra di Irak, Al-Asmai pun menggambarkan Miqat sebagai gunung di Arafat. Sementara para sejarawan percaya bahwa itu juga melayani orang yang datang dari arah lain sepanjang sejarah.

Sultan ke-45 dari dinasti Mamluk, Al-Ghuri mengatakan itu adalah Miqat rakyat Yaman dan Taif, sedangkan Qadi Ayyad. Sedangkan menurut seorang sarjana hukum, Maliki yang terkenal di Zaman Keemasan Islam (800-1258) mengatakan itu adalah Qarn Al -Thaalib yang berfungsi sebagai Miqat rakyat Najd. Beberapa orang mengucapkannya "Qaran", yang salah, karena Qaran adalah suku di Yaman, menurut Al-Salimi.


Sabtu, 25 Juli 2020

Musim Haji

Musim haji telah tiba. Meski pemerintah Indonesia memutuskan tidak mengirim jemaah ke tanah suci karena pandemik COVID-19, pemerintah Arab Saudi sebagai penyelenggara tetap melaksanakannya. Tetapi jemaah tahun ini sangat dibatasi, hanya 10.000 orang saja.

Nah, sebelum melaksanakan ibadah haji tentu banyak yang harus dipersiapkan. Tidak hanya fisik tapi juga bacaan-bacaan yang harus dilafazkan ketika melaksanakan ritualnya.

Sebelum sampai ke niat haji, ada baiknya kita mengetahui apa itu haji?

Secara bahasa, kata haji bermakna al-qashdu, yang artinya menyengaja atau melakukan sesuatu yang agung. Haji juga bermakna mendatangi sesuatu atau seseorang. Namun secara istilah syariah, haji berarti mendatangi Kakbah untuk mengadakan ritual tertentu.

Tetapi ada juga yang mendefinisikan sebagai berziarah ke tempat tertentu, pada waktu tertentu dan amalan-amalan tertentu dengan niat ibadah.

1. Haji ternyata ada tiga macam: tammattu, ifrad dan qiran

Kalau belum tahu, haji itu ternyata ada tiga macam, yakni haji tammattu, haji ifrad, dan haji qiran. Apa bedanya?

Jadi kalau haji tammattu mengerjakan umrah dahulu baru haji. Sedangkan haji ifrad mengerjakan haji terlebih dahulu baru umrah dan diselingi tahallul. Adapun haji qiran, mengerjakan haji dan umrah bersama-sama tanpa diselingi tahallul.

Jemaah bisa memilih salah satu dari haji tersebut. Namun sebelum pelaksanaan ibadah haji ada urutan dan tata cara pelaksanaan haji beserta beberapa sunahnya.

2. Ini bacaan niat haji jika sudah mengenakan ihram

Pertama, bersuci dengan mandi dan wudhu. Kedua, Berangkat menuju miqat. Ada dua macam miqat haji, yaitu: miqat Zamani, yakni batas waktu memulai ihram haji yaitu 1 Syawal sampai terbitnya fajar pada 10 Zulhijjah, dan miqat Makani, yakni batas tempat mulai ihram haji.

Ketiga, berpakaian ihram dari miqat sambil membaca doa ihram. Keempat, jika memungkinkan salat sunah ihram.

Kelima, niat haji dari miqat dengan mengucapkan: Labbaika Allaahumma hajjan. Artinya, "Aku penuhi panggilan-Mu ya Allah untuk berhaji."

Kemudian membaca: Nawaitul hajja wa ahramtu bihii lillaahi t'aalaa

Artinya, "Aku niat haji dan berihram karena Allah SWT."`

3. Memperbanyak bacaan talbiyah, salawat, dan doa

Keenam, berangkat ke Arafah dengan memperbanyak bacaan talbiyah, salawat, dan doa. Berikut doa ketika berangkat ke Arafah:

Allaahumma ilaika tawajjahtu wa ilaa wajhikal kariimi aradtu faj'al dzanbii maghfuuran wa hajji mabruuran warhamnii wala tukhayyibnii innaka 'alaa kuli syai-in qadiirun.

Artinya, "Ya Allah, hanya kepada Engkaulah aku menghadap dan hanya kepada-Mu Yang Maha Pemurah aku mengharapkan, maka jadikanlah dosaku terampuni, hajiku diterima. Kasihanilah aku dan janganlah Engkau mengabaikan aku. Sesungguhnya Engkau Maha Kuasa atas segala sesuatu."

Ketujuh, masuk ke Arafah dengan bacaan doa, kemudian memperbanyak talbiyah, zikir, istighfar, tahlil, shalawat, dan lain sebagainya.

4. Berdiam diri di Arafah sejak mulai tergelincirnya matahari di siang hari pada 9 Zulhijjah sampai terbitnya fajar pada 10 Zulhijjah

Kedelapan, menunggu waktu wukuf dengan memperbanyak berzikir, tasbih dan membaca al-Quran. Kesembilan, memperbanyak bacaan talbiyah dan doa.

Kesepuluh, wukuf atau berdiam diri di Padang Arafah sejak mulai tergelincirnya matahari di siang hari pada 9 Zulhijjah sampai terbitnya fajar pada 10 Zulhijjah.

Kesebelas, berangkat menuju Muzdalifah dan melaksanakan mabit. Selanjutnya mabit di Mina pada tanggal 10-12, atau 13 Zulhijjah.


Kisah Asal Usul Kota Makkah

Bulan Dzulqadah dan Dzulhijjah adalah bulan Nabi Ibrahim bersama keluarganya. Pada bulan ini, tradisi kehidupan kelarga ini ‘diamalkan’ ulang oleh umat Islam. Seperti, thawaf, sai, lempar jumrah, atau berkurban yang menjadi bagian ritual haji.

Negeri Saba’

Adapun yang menjadi titik sentrum ibadah haji adalah Makkah. Terbentuknya kota suci tersebut tidak bisa dilepaskan dari Nabi Ibrahim dan keluarganya.

Dalam Surat Saba’ 15, Allah menjelaskan, “Sesungguhnya bagi kaum Saba’ ada tanda (kekuasaan Tuhan) di tempat kediaman mereka, yaitu dua buah kebun di sebelah kanan dan di sebelah kiri.

(Kepada mereka dikatakan): “Makanlah olehmu dari rezeki yang (dianugerahkan) Tuhanmu dan bersyukurlah kamu kepada-Nya. (Negerimu) adalah negeri yang baik dan (Tuhanmu) adalah Tuhan Yang Maha Pengampun.”

Dulu, di negeri Saba, atau Yaman kin, ada dua bendungan di timur dan di barat—dalam bahasa al-Quran di kiri dan di kanan. Namanya bendungan Ma’rib.

Dua bendungan inilah yang menjadikan Saba’ menjadi negeri yang subur. Makanan dan buah-buahan melimpah. Semua jenis sayuran ada. Perkebunan, pertanian, peternakan, dan perdagangan negeri Saba’ sangat maju dan kaya raya.

Namun, pada saat itu, mereka kufur atas nikmat Allah tersebut. Karena kekufuran mereka, dua bendungan itu akhirnya disapu banjir dan diganti oleh Allah dengan pepohonan berduri. Sebagaimana lanjutan ayat di atas.

“Tetapi mereka berpaling, Maka Kami datangkan kepada mereka banjir yang besar dan Kami ganti kedua kebun mereka dengan dua kebun yang ditumbuhi (pohon-pohon) yang berbuah pahit, pohon Atsl (sejenis pohon cemara) dan sedikit dari pohon Sidr (sejenis pohon berduri). (Saba 16)

Demikianlah Kami memberi balasan kepada mereka karena kekafiran mereka. dan Kami tidak menjatuhkan azab (yang demikian itu), melainkan hanya kepada orang-orang yang sangat kafir.” (Saba 17)

Dan Kami jadikan antara mereka dan antara negeri-negeri yang Kami limpahkan berkah kepadanya, beberapa negeri yang berdekatan dan Kami tetapkan antara negeri-negeri itu (jarak-jarak) perjalanan. Berjalanlah kamu di kota-kota itu pada malam hari dan siang hari dengan dengan aman.” (Saba 18).

Negeri yang Diberkahi

Yang dimaksud dengan negeri yang Kami limpahkan berkah kepadanya ialah negeri berada di Syam, karena kesuburannya. Dan negeri-negeri yang berdekatan ialah negeri-negeri antara Yaman dan Syam, yaitu gurun pasir Makkah yang tandus.

Saat itu, Hajar dan Ismail sudah diberkahi mata air Zamzam. Karena mata air itu, orang-orang dapat berjalan dengan aman siang dan malam tanpa terpaksa berhenti di padang pasir dan tanpa mendapat kesulitan.

“Maka mereka berkata: ‘Ya Tuhan Kami jauhkanlah jarak perjalanan kami.’ Dan mereka menganiaya diri mereka sendiri; Maka Kami jadikan mereka buah mulut dan Kami hancurkan mereka sehancur-hancurnya.

Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda- tanda kekuasaan Allah bagi Setiap orang yang sabar lagi bersyukur.” (Saba 19)

Karena kekeringan dan tidak ada tetumbuhan dan air yang bisa mereka makan secara layak, maka semua suku-suku yang ada di Saba keluar dari negerinya.

Asal Usul Kota Makkah

Saat itu, belum ada suku Arab kecuali di Saba. Mereka pindah bermigrasi ke negeri Syam yang subur. Posisi Saba atau Yaman, jika dilihat di peta, berada di bagian selatan. Saat mereka hendak menuju negeri Syam, mereka harus melewati lembah yang berada di tengah-tengahnya.

Saat melewati lembah itulah mereka melihat burung-burung yang berputar-putar di atasnya. Kabilah dari Saba ini sebenarnya heran. Biasanya mereka tidak pernah menemukan air di sekitar daerah itu, tapi mengapa sekarang banyak burung yang berputar-putar. Kedatangan burung-burung adalah tanda bahwa di sana ada air. Mereka pun medatangi tempat itu.

Dan benar. Ternyata, ada seorang ibu dan anak yang sedang duduk di samping mata air Zamzam. Menariknya, kabilah yang sedang dalam perjalanan itu masih meminta izin kepada Hajar untuk tinggal di sana.

Luar biasa, mereka sudah punya adab. Mereka adalah sebuah suku besar dari Saba’. Belakangan, suku itu disebut sebagai Suku Jurhum. Mereka yang pernah hidup di Saba’ yang subur pada masanya. Mereka memiliki keahlian perkebunan dan peternakan.

Inilah awal terbentuknya Kota Makkah dengan mata air Zamzam yang tidak pernah kering. Suku Jurhum ini selanjutnya membangun rumah. Mereka juga sudah membawa ternak yang mereka bawa dari negeri Yaman.

Pada saat itu Ismail tumbuh besar di tengah-tengah komunitas suku Jurhum ini. Inilah awal asal usul terbentuknya kota Makkah.

Makna Nama Ibrahim

Dalam bahasa Syiria atau Aramik, Ibrahim itu artinya “Sang Penyeberang”. Ibrahim bisa berjalan kaki dari Babilonia (Irak) menuju Palestina. Dari Palestina ke Mesir. Dari Mesir kembali lagi ke Palestina. Dan dari Palestina menuju Makkah.

Ibrahim jika dilihat dari bahasa Arab berasal dari kata abun dan rahimAbun artinya ayah, sedangkan rahim artinya penuh perhatian dan sangat sayang.

Karena teramat sayang dan perhatiannya, Ibrahim akhirnya sering menjenguk Hajar dan Ismail ke Mekkah. Ia ingin tahu siapa yang merawatnya, bergaul dengan siapa dan bagaimana keadaannya.

Nama-Nama Lain Kota Makkah

Dalam al-Quran, lembah Makkah disebut dalam berbagai istilah. Ada istilah al-balad al-amin (kota yang aman; negeri yang aman; negeri yang terlindungi).

Istilah itu dapat ditemukan dalam rangkaian firman Allah QS. A-Tiin: “Demi (buah) Tin dan (buah) Zaitun. Dan demi bukit Sinai. Dan demi kota (Mekah) ini yang aman.”

Sebagian ahli tafsir berpendapat bahwa Tin ialah tempat tinggal Nabi Nuh yang berada di Damaskus yang banyak pohon Tin. Dan Zaitun ialah Baitul Maqdis yang banyak tumbuh pohon Zaitun.

Makkah juga disebut dengan nama Bakkah. Istilah ini, menurut Nurcholish Madjid, ternyata juga dipakai dalam Bible, yaitu ada dalam kitab Genesis yang melukiskan tentang bagaimana Ismail diberkati oleh Tuhan yang berjalan menuju lembah bernama Bakkah. Ini sebagai suatu ilustrasi tentang sampainya Ismail ke negeri itu.

Istilah lain untuk Mekkah yang juga digunakan dalam al-Quran adalah Ummul-Qura. Istilah ini yang sekarang dijadikan nama sebuah universitas di Mekkah, yaitu Universitas Ummul-Qura.

Sama persis artinya dengan istilah dalam bahasa Yunani yang sudah menjadi bahasa Indonesia, yaitu metropolitan. Metro artinya umm (ibu), dan politan artinya qura (kota, polis). Jadi, metropolitan atau ummul-qura adalah sama dengan ibukota. Sebab, Mekkah itu ibukota spiritual umat manusia.

Dulu Mekkah juga disebut dengan nama Macoraba. Kata ini berasal dari bahasa Arab, yaitu maqrabah yang artinya tempat melaksanakan kurban.

Dalam sejarahnya, tempat ini memang dianggap tempat suci dalam melaksanakan kurban. Menurut sumber-sumber agama yang tercampur legenda, Makkah itu sudah ada dan dikenal sejak Nabi Adam. Jadi bukan seak zaman Nabi Ibrahim.

Dengan demikian, keberadaan dan terbentuknya keadaban kota Makkah itu dihidupkan kembali oleh Nabi Ibrahim dan keluarganya atas perintah dan wahyu yang disampaikan Allah kepadanya.

Sekali lagi, semua ini bukanlah sesuatu yang kebetulan terjadi karena proses alamaiah yang dilakukan oleh manusia. Tetapi, semua ini terjadi atas kehendak Allah Yang Maha Kuasa. Wallahu a’lamu bi al-shawab



Senin, 20 Juli 2020

Kisah Tentang Gua Hira

Siapa yang tidak pangling dengan penampakan Gua Hira sekarang. Gua bersejarah bagi umat Islam itu berada di balik puncak Jabal Nur, sebuah gunung dengan tinggi 640 meter yang ada di Kota Mekah, Arab Saudi. Jaraknya sekitar 4 km dari Kabah di Masjidil Haram.

Gua yang berukuran tak lebih dari 3 meter itu merupakan salah satu situs Islam bersejarah di Kota Mekah. Di Gua Hira, Rasulullah Muhammad SAW menerima wahyu pertamanya Alquran. Risalah terbesar umat manusia itu diperoleh Nabi Muhammad setelah menghabiskan waktunya untuk uzlah atau menyediri di Gua Hira selama beberapa hari.

Tak mengherankan jika Gua Hira di Jabal Nur menjadi salah satu tempat yang paling sering dikunjungi umat Muslim saat berhaji maupun umrah, selain tentunya Kabah di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi di Madinah. Saking tingginya minat kunjungan ke situs bersejarah ini, ada saja pihak-pihak yang tak bertanggungjawab dengan merusak situs dan membuat coretan/grafiti dimana-mana.

Foto: pintu masuk Gua Hira di Jabal Nur dipenuhi coretan da tulisan

Jika sebelumnya Anda pernah mendaki Jabal Nur, maka sepanjang jalan akan mendapati banyak coretan maupun tulisan di sepanjang jalur pendakian. Begitu juga ketika berada di atas puncak gunung dan sekitaran mulut gua, banyak ditemukan coretan/grafiti di atas batu-batunya.

Kini, semua coretan yang semula menempel di atas bebatuan di Jabal Nur maupun Gua Hira sudah dibersihkan. Semuanya telah direstorasi, dibersihkan dari coret-coretan sehingga batu-batunya terlihat lebih alami seperti dulu kala.

Disamping itu, bangunan-bangunan ilegal yang biasa digunakan untuk pedagang maupun tembok-tembok semi permanen yang berada di situs-situs bersejarah seluruhnya dibongkar. Yang demikian dilakukan untuk meluruskan praktik-praktik keliru para peziarah saat berada di Jabal Nur, dan mengembalikan kondisinya seperti semula.

Foto: Setelah direstorasi, Gua Hira bersih dari coretan dan tulisan

Proses pengerjaan restorasi Jabal Nur dan Jabal Tsur dilakukan sejak bulan April 2020. Prosesnya dilakukan secara bertahap, dengan tiga bagian, yakni bagian pertama adalah menghilangkan seluruh tulisan, coretan, gambar yang ada di situs Jabal Nur-Gua Hira dan Gua Tsur.

Bagian kedua, menghancurkan bangunan ilegal semi permanen, dan ketika menghancurkan bangunan kayu, tenda-tenda pedagang yang berdiri di sekitar situs. Semua tahapan dikerjakan secara stimultan selama dua bulan lebih.

Dan sekarang, dua situs bersejarah bagi umat Islam, yakni Jabal Nur--Gua Hira dan Jabal Tsur-Gua Tsur yang bertahun-tahun dipenuhi coret-coretan kini sudah bersih. Kondisinya dikembalikan seperti bentuk aslinya.

Foto: Setelah direstorasi, Gua Hira bersih dari coretan dan tulisan

Sebelumnya, Wali Kota Mekah, Muhammad Al-Quwaihes mengatakan semua tulisan dan coretan yang berada di situ bersejarah Jabal Nur dan Jabal Tsur akan dihapus dan dibersihkan. Semua fasilitas ilegal, benda-benda dan permukiman kumuh di sekitarnya juga akan dibongkar.

"Tangga akan dibangun untuk menfasilitasi pendakian naik dan turun dari puncak gunung di mana gua berada. Semua persyaratan akan diambil untuk memastikan keamanan pengunjung dan menjaga gunung sebagai landmark alami, yang memiliki makna besar dalam sejarah Islam," katanya dilansir SaudiGazette.

Selanjutnya, otoritas Mekah akan membangun pusat informasi sejarah otentik tentang Jabal Nur--Gua Hira dan dokumentasinya. Wali Kota menyinggung beberapa praktik salah yang selama ini terjadi karena pengunjung tidak memiliki informasi yang tepat tentang Jabal Nur--Gua Hira.

"Pusat sejarah akan menjadi sumber referensi yang dapat diandalkan untuk informasi yang benar, bersama dengan dokumentasi sejarah gunung dan misi nubuwah," katanya menambahkan bahwa pusat budaya akan menampilkan sejarah gunung dan gua dari awal era Islam hingga zaman modern.

Minggu, 19 Juli 2020

Pegunungan Bersejarah di Kota Makkah

Pegunungan bersejarah di Kota Makkah adalah jendela menuju keindahan dan kemegahan kota suci. Ia menyajikan sudut pandang yang kesemuanya terfokus pada setiap aspek dari Masjidil Haram.

Kawasan pegunungan itu juga merupakan lokasi yang sempurna untuk para pelancong. Terutama pemandu, fotografer, dan peneliti untuk mendokumentasikan, menyajikan, atau belajar lebih banyak tentang kisah Makkah dari zaman Nabi Muhammad ﷺ hingga hari ini.

Jurnalis foto Saudi Abdulmohsen Doman mengatakan kepada Arab News bahwa media dan lembaga internasional menggunakan tempat-tempat yang strategis di pegunungan untuk mendapatkan bidikan terbaik Kota Makkah, terutama selama musim haji, ketika jutaan Muslim dari seluruh dunia mengunjungi kota suci.

Mahdi Nafaa Al-Qurashi, yang merupakan peneliti sejarah dan pemandu wisata Saudi, mengatakan bahwa Mekah terletak di formasi geologi Shield Arab. “Ini adalah salah satu formasi tertua di wilayah ini dan terbentuk dari batu granit yang diselingi dengan bukit batu dan lembah, dan yang terpenting adalah Lembah Ibrahim Al-Khalil,” katanya.

Al-Qurashi mengatakan bahwa fondasi Masjidil Haram dibangun dari gunung-gunung ini, khususnya Gunung Ka’bah. Gunung-gunung itu menceritakan kisah dari zaman sejarah dan dikaitkan dengan banyak peristiwa, selain hubungannya dengan sejarah Rasulullah.

Dia memaparkan bahwa Rasulullah mengumumkan kenabiannya dari puncak Bukit Al-Safa dan Gunung Abu Qubays dan Quaiqian, yang bersama-sama disebut sebagai Al-Akhshabayn. Kemudian Nabi Muhammad ﷺ mendapatkan wahyu pertamanya dari Allah SWT di gua Hira, di Jabal Nur (Gunung Cahaya) dan tinggal di Gunung Thawr selama tiga hari. selain itu, Khadija binti Khuwaylid dimakamkan di dasar Bukit Belaskasih (Jabal Al-Rahma). “Jadi Semua gunung-gunung ini memiliki kisah dan konotasi sejarah yang hebat,” kata Al-Qurashi.

Sementara itu, Mansour Al-Dajani, yang juga adalah seorang peneliti tentang sejarah Makkah, mengatakan bahwa salah satu gunung paling terkenal di Makkah adalah Abu Qubays, yang merupakan salah satu dari Al-Akhshabayn dan disebut dalam Hadits. “Gunung itu terletak di sebelah timur Masjidil Haram, dan dikatakan sebagai gunung pertama yang diletakkan di bumi,” katanya kepada Arab News.

Gunung terkenal lainnya adalah Gunung Quaiqian, yang juga merupakan salah satu dari Al-Akhshabayn, dan dikenal sebagai Jabal Hindi. Gunung itu terletak di sebelah barat Masjidil Haram, dan disebut Quaiqian karena suara gemerincing senjata. Jabal Khendama juga merupakan salah satu gunung paling terkenal di Makkah dan terletak di belakang Gunung Abu Qubays.

Al-Dajani mengatakan bahwa gunung-gunung penting lainnya di Makkah termasuk Jabal Nur, yang terletak di timur laut di puncak Makkah, di sebelah kiri gunung yang mengarah ke Kota Mina. Ini adalah gunung tempat Nabi pertama kali menerima wahyu.

Selain itu, ada juga Gunung Thawr, yang terletak di selatan, berjarak sekitar 3 km dari Masjidil Haram. “Nabi dan Abu Bakar Al-Siddiq bersembunyi di gunung ini ketika mereka hijrah ke Madinah,” tambahnya.

Jabal Omar juga merupakan gunung yang terkenal, terletak di sebelah barat Masjidil Haram dan terbentang dari Al-Shabika ke Al-Mesfala, keduanya daerah terkenal di Makkah. Ada juga Gunung Thubair di timur, di seberang Jabal Nur.

Di sinilah tempat dimana Nabi Ibrahim AS pertama kali melaksanakan penyembelihan hewan qurban. Namun, Al-Dajani menjelaskan bahwa ada beberapa perubahan terhadap sebagian dari struktur gunung-gunung tersebut di era modern ini, untuk membuat segala sesuatunya lebih mudah bagi umat Islam, dan hal itu termasuk perluasan Masjid Agung.

“Gunung Quaiqian diratakan, demi Proyek Perluasan Al-Shamiya, ekspansi ketiga Saudi. Selain itu, Jabal Omar digantikan oleh proyek Jabal Omar. Abu Qubays sekarang memiliki istana kerajaan, dan terowongan didirikan melalui Jabal Khendama untuk mengatasi kemacetan lalu lintas, serta proyek kesehatan, perumahan dan hotel juga akan dibangun di sana,” kata Al-Dajani.

Selain itu, sebuah pusat budaya akan didirikan di bagian bawah Jabal Al-Nour sehingga pengunjung dapat mengakses informasi tentang Makkah dan Gua Hira. Situs ini juga akan dipersiapkan agar gunung dapat dipulihkan sebagai landmark alami karena signifikansi historisnya.



Haji 2020

Haji 2020 akan menjadi haji yang istimewa bagi 10 ribu jemaah yang terpilih menunaikan rukun Islam kelima ini. Saat ini, mereka diwajibkan melakukan karantina di rumah selama 7 hari.

Karantina rumah ini dilakukan sejak Sabtu (18/7) hingga tanggal 3 Zulhijah, sesuai dengan instruksi Kementerian Kesehatan Arab Saudi.

Para jemaah ini terdiri dari 30 persen warga lokal Saudi dan 70 persen ekspatriat yang menetap di Saudi. Untuk ekspatriat, proses seleksi dilakukan setelah mereka mendaftar secara online.

Dikutip dari situs yang terkait dengan Dua Masjid Suci, Haramain Shirafain, pada Minggu (19/7), Kemenkes Saudi telah menghubungi calon jemaah haji yang lolos seleksi itu, mengunjungi rumah-rumah mereka untuk mengecek kesehatan, memberi suntikan vaksin untuk melawan demam dan influenza musiman, dan memasangi jemaah dengan 'gelang pintar'.

Setelah karantina rumah selesai, jemaah diminta berangkat ke Makkah dan meneruskan karantina selama 4 hari mulai fajar tanggal 4 Zulhijah hingga tanggal 8 Zulhijah sebelum Zuhur.

Haji 2020 Mengambil Miqat di Qarnul Manazil

Setelah itu, proses haji dimulai. Para jemaah mengambil miqat (tempat dimulainya umrah dan haji) di Qarnul Manazil di Taif pada tanggal 8 Zulhijah. Di lokasi yang terletak 90 km timur Makkah ini, jemaah mulai memakai pakaian ihram.

Dan setelah pemeriksaan medis beres, mereka dibawa ke Mina dan tinggal di menara-menara Mina, bukan di tenda. Jarak Makkah ke Mina sekitar 10 km.

Di sini dilakukan finalisasi dengan melakukan survei medis terakhir untuk mendapatkan persetujuan dari otoritas yang berwenang.

Haji 2020 dilaksanakan di tengah pandemi virus corona. Arab Saudi menerapkan protokol kesehatan ketat untuk mencegah penularan COVID-19. Mulai hanya memilih jemaah yang sehat dan tidak memiliki sakit kronis, mewajibkan memakai masker sepanjang waktu, jaga jarak per jemaah 1,5 hingga 2 meter, dan larangan menyentuh Ka’bah dan Hajar Aswad.

Jemaah juga diwajibkan menjalani karantina sebelum pelaksanaan ibadah haji seperti yang dilakukan sekarang dan karantina juga dilakukan setelah ibadah haji selesai awal bulan Agustus 2020. 


Kamis, 16 Juli 2020

Tentang Kiswah Kabah

Kain penutup Kakbah (kiswah) diangkat setinggi tiga meter, pada Kamis malam (19/7/2019). Pengangkatan kiswah Ka'bah menjadi tanda dimulainya  musim haji 1440 Hijriah.

Mengutip akun instagram Reasahalharamain atau pengelola dua masjid di Tanah Suci, menyatakan kain penutup Kakbah diangkat selepas Salat Isya.

"Kain penutup Ka'bah diangkat setinggi tiga meter, dalam rangka menyambut musim haji," bunyi akun media sosial pengelola Masjidil Haram.

Berdasarkan maklumat pengelola Masjidil Haram, pengangkatan kiswah Kakbah untuk memelihara dan menjaga kebersihan kiswah, menghindari dari aksi merusak atau memotong kain kiswah.

Serta mencegah sebagian jemaah haji untuk mengkultuskan dan mengharap berkah dari kiswah.

Sebagai informasi, Kiswah biasanya diganti setiap tahun pada tanggal 9 Dzulhijjah, atau pada hari ketika jemaah haji berada di Arafah. Nama kiswah dalam bahasa Arab berarti 'selubung'.

 

Kain Kiswah Kakbah Diangkat Sebagai Tanda Permulaan Musim Haji 2019. Instagram
 
Kain Kiswah Kakbah Diangkat Sebagai Tanda Permulaan Musim Haji 2019. Instagram

Kain kiswah diangkat setinggi tiga meter dari area tawaf. Kain putih kemudian dipakai untuk menutupi bagian yang terbuka di setiap sisinya. Kiswah ini akan kembali menutupi seluruh bagian Kakbah setelah musim haji selesai.

Konsultan Ibadah PPIH Daker Mekah, Mohammad Ulinnuha mengatakan pengangkatan kiswah Ka'bah berlangsung setiap tahun menjelang musim haji. Selain menjaga kebersihan kiswah, pengangkatan demi keamanan.

"Kain itu kan mahal, kalau ditarik-tarik rusak. Ada juga yang gunting-gunting kiswah itu kan."


Minggu, 12 Juli 2020

Kisah Tentang 3 Mujizat Nabi Ismail

BERBICARA sejarah dan kisah nabi tentu tak lepas dari mukjizat. Allah SWT memberikan bermacam mukjizat kepada nabi dan rasulnya, untuk membuktikan kekuasaan-Nya sekaligus kebenaran utusanNya. Tiap rasul beda mukjizatnya.

Salah satu mukjizat Allah untuk Nabi Ibrahim adalah tubuhnya tak terbakar saat dilempar ke kobaran api besar oleh Raja Namrud. Mukjizat Nabi Musa bisa membelah lautan. Mukjizat Nabi Isa bisa menghidupkan orang mati. Mukjizat Nabi Muhammad SAW yang terbesar adalah Alquran sebagai pedoman hidup manusia hingga kiamat.

Lalu, apa mukjizat Nabi Ismail a’laihissalam?

Nabi Ismail merupakan putra Nabi Ibrahim. Dari keturunannya lah nabi terakhir Muhammad SAW lahir sekaligus menutup risalah kenabian.

Berikut beberapa mukjizat Nabi Ismail dikutip dari Wikipedia dan beberapa sumber:

1. Mata Air Zamzam

Kisah munculnya air zamzam bermula ketika Nabi Ibrahim 'alaihissalam mendapat perintah dari Allah Subhaanahu wa Ta'ala untuk membawa istrinya Siti Hajar dan anak sematawayangnya Nabi Ismail 'alaihissalam di lembah gersang Hijaz atau sekarang Makkah.

Tak lama di sana, Nabi Ibrahim dapat perintah lagi dari Allah untuk kembali ke Syam melanjutkan dakwah. Sementara di lembah Hijaz belum ada penduduk saat itu.

Nabi Ismail yang masih bayi kehausan di tengah terik matahari karena persediaan air mereka habis. Hajar panik, ia terus berlari antara bukit Shafa dan Marwah hingga tujuh kali mencari sumber air.

Kemudian ia mendengar ada suara yang berasal dari tempat Nabi Ismail dibaringkan di atas tanah. Hajar kaget melihat ada air yang muncul di tanah yang digeser-geser dengan tumit Nabi Ismail.

Riwayat lain menyebutkan saat itu malaikat Jibril ikut membantu menggali dengan sayapnya hingga air keluar memancar di tengah lembah yang tandus. Akhirnya Hajar dapat minum air dan menyusui Ismail kembali.

Air yang keluar itulah zamzam, tak pernah kering sampai sekarang. Ini diakui sebagai air terbaik di muka bumi.

Kemudian malaikat Jibril berkata kepadanya, “Janganlah kamu takut ditelantarkan, karena di sini adalah rumah Allah, yang akan dibangun oleh anak ini dan ayahnya dan sesungguhnya Allah tidak akan menyia-nyiakan hamba-Nya.”

2. Perintah untuk berkurban

Suatu malam Nabi Ibrahim bermimpi diperintahkan oleh Allah untuk menyembelih putranya, Ismail ‘alaihissalam. Setelah bangun, Nabi Ibrahim mendatangi anaknya dan mengungkapkan tentang mimpinya.

Ibrahim berkata, “Wahai anakku, sesungguhnya aku melihat dalam mimpi bahwa aku menyembelihmu. Maka pikirkanlah apa pendapatmu!” Ismail menjawab, “Wahai ayahku, kerjakanlah apa yang diperintahkan kepadamu; insya Allah kamu akan mendapatiku termasuk orang-orang yang sabar.” (QS. Ash Shaaffaat: 102)

Nabi Ibrahim membawa Ismail ke Mina, lalu ia taruh kain di atas muka anaknya agar ia (Ibrahim) tidak melihat muka anaknya yang dapat membuatnya terharu, sedangkan Nabi Ismail telah siap menerima keputusan Allah.

Ketika Nabi Ibrahim sudah pasrah kepada Allah dengan meletakkan pisau di leher Ismail bersiap menyembelihnya, tiba-tiba keduanya mendengar seruan Allah Subhaanahu wa Ta’ala, “Wahai Ibrahim, sesungguhnya kamu telah membenarkan mimpi itu. Sesungguhnya demikianlah Kami memberi balasan kepada orang-orang yang berbuat baik. Sesungguhnya ini benar-benar suatu ujian yang nyata.” (QS. Ash Shaafffat: 104-106)

Tidak lama setelah ada seruan itu, Nabi Ibrahim melihat malaikat Jibril dengan membawa kambing yang besar. Maka Nabi Ibrahim mengambilnya dan menyembelihnya sebagai ganti dari Ismail. Peristiwa ini kemudian menjadi hukum dalam Islam yakni perintah berkurban.

3. Membangun Kakbah

Setelah Nabi Ismail, Nabi Ibrahim datang kepadanya lalu berkata, "Wahai Ismail, Allah memerintahkanku dengan suatu perintah.” Ismail berkata, “Lakukanlah apa yang diperintahkan Tuhanmu.” Ibrahim berkata lagi, “Apakah kamu akan membantu aku?” Ismail berkata, “Ya, aku akan membantumu.” Ibrahim berkata, “Allah memerintahkan aku agar membangun rumah di tempat ini.”

Nabi Ibrahim menunjuk ke suatu tempat yang agak tinggi dibanding sekelilingnya. Di dekat tempat itulah keduanya meninggikan pondasi Baitullah Kakbah, Ismail bekerja mengangkut batu-batu sedangkan Nabi Ibrahim yang menyusunnya (membangunnya) hingga ketika bangunan sudah tinggi, Nabi Ismail datang membawa batu itu lalu meletakkannya untuk Nabi Ibrahim agar bisa naik di atasnya sementara Nabi Ismail memberikan batu-batu.

Keduanya bekerja sambil mengucapkan kalimat doa, “Wahai Tuhan kami, terimalah (amal) dari kami sesunggunya Engkau Maha Mendengar dan Maha Mengetahui.” (QS. Al Baqarah: 127). Keduanya terus saja membangun hingga mengelilingi Baitullah dan keduanya terus membaca doa tersebut.

Setelah Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail selesai membangun Ka’bah, maka keduanya berdoa, “Ya Tuhan Kami terimalah dari kami (amalan kami), sesungguhnya Engkau Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui–Ya Tuhan kami, jadikanlah kami berdua orang yang tunduk patuh kepada Engkau dan (jadikanlah) di antara anak cucu kami umat yang tunduk patuh kepada Engkau dan tunjukkanlah kepada kami cara-cara dan tempat-tempat ibadah haji Kami, dan terimalah tobat kami. Sesungguhnya Engkau Yang Maha Penerima tobat lagi Maha Penyayang.” (QS. Al Baqarah: 127-128).


Selasa, 07 Juli 2020

Pahala Berhaji

Pahala melaksanakan ibadah haji adalah surga. Nabi SAW mengabarkan, “Dan haji mabrur tidak ada balasan yang pantas baginya selain surga.” (HR. Bukhari dan Muslim). Haji mabrur adalah haji yang diterima (maqbul). Ciri peraih haji mabrur adalah selalu menebar kebaikan dan perbaikan sepulang melaksanakan ibadah haji.

Secara etimologi haji itu berarti menuju. Sedang secara terminologi, menurut Syaikh Nawawi Banten dalam Tafsir Munir, haji adalah pergi ke Tanah Suci untuk berziarah dengan cara khusus. Syaratnya, kata Syaikh Abu Syuja’ dalam Matan Taqrib adalah Islam, baligh, berakal, merdeka, ada bekal dan kendaraan, aman dan mampu melakukan perjalanan.

Untuk memperoleh haji mabrur tampaknya diperlukan sejumlah kesanggupan (istitha’ah). Allah SWT mengindiskasikan hal ini, “Mengerjakan haji adalah kewajiban manusia terhadap Allah, yaitu (bagi) orang yang sanggup mengadakan perjalanan ke Baitullah.” (Ali Imran/3: 97). Kesanggupan, menurut pengarang Tasfir Jalalain, adalah memiliki perbekalan dan kendaraan.

Namun perbekalan dan kendaraan ini saja dipandang belum cukup, diperlukan kondisi badan yang fit dan prima baik dalam perjalanan, semasa melaksanakan ibadah haji, maupun saat kembali ke tanah air. Karena itu, ibadah haji sebaiknya dilaksanakan selagi berusia muda agar dapat leluasa melaksanakan seluruh rangkaian rukun dan kewajiban haji secara paripurna.

Tidak seperti ibadah puasa, shalat, dan zakat, ibadah haji adalah gabungan ibadah hati, badan, dan harta karena memerlukan biaya mahal. Oleh karena itu, melaksanakan ibadah haji bagi orang yang berusia muda tampaknya lebih mudah ketimbang orang yang berusia tua. Untuk itu menabung agar bisa beribadah haji selagi muda harus menjadi prioritas.

Beribadah haji selagi muda tidak hanya berefek positif bagi kehidupan pribadi, tapi juga kehidupan sosial. Para haji muda diharapkan berperan aktif di dalam kehidupan masyarakat sebagai role model dan agen perubahan. Harus ada yang menghapus stigma bahwa seorang haji itu adalah orang tua yang lemah secara fisik dan hanya menjalin ibadah vertikal ke langit.

Nabi SAW menganalogikan pahala haji mabrur setara dengan jihad, “Wahai Rasulullah, kami memandang bahwa jihad adalah amalan yang paling utama. Apakah berarti kami harus berjihad?” Nabi SAW menjawab, “Tidak. Jihad yang paling utama adalah haji mabrur.” (HR. Bukhari). Jihad dengan demikian identik dengan usia yang masih muda dan gagah berani.

Haji adalah pralambang kehidupan setelah kematian. Oleh karena itu beribadah haji seperti pelaksanaan furgatorio (proses pemurnian) menuju paradiso (surga). Nabi SAW bersabda, “Barangsiap berhaji ke Baitullah lalu tidak berkata-kata seronok dan tidak berbuat fasik maka dia pulang ke negerinya sebagaimana ketika dilahirkan oleh ibunya.” (HR. Bukhari).

Jadi sosok peraih haji mabrur secara ideal adalah berusia muda, saleh ritual dan sosial, dan suci. Peraih haji mabrur ini diharapkan mampu merevivalisasi Islam dan masyarakat muslim. Seperti ungkapan Bung Karno, “Berikan aku seribu orang tua, niscaya akan kucabut Semeru dari akarnya. Beri aku sepuluh pemuda, niscaya akan kuguncang dunia.”

Untuk itu mari kita gelorakan ajakan beribadah haji ini seperti halnya dilakukan oleh Nabi Ibrahim ribuan tahun silam yang diabadikan Alquran. “Dan berserulah kepada manusia untuk mengerjakan haji, niscaya mereka akan datang kepadamu dengan berjalan kaki, dan mengendarai unta yang kurus yang datang dari segenap penjuru yang jauh.” (QS. al-Hajj/22: 27).

Ayat ini lagi-lagi meniscayakan beribadah haji itu dilaksanakan selagi masih muda agar mampu berjalan kaki, mampu berada di dalam kendaraan selama berjam-jam, dan mampu berdesak-desakan dengan saudara sesama muslim yang datang dari negeri yang jauh. Insya Allah “pahala sosial” melakukan ibadah haji di usia muda lebih besar.

@