Sabtu, 05 Juli 2025

Ondel-ondel

Ondel-ondel adalah boneka besar berpasangan yang awal mulanya dibuat untuk keperluan upacara adat penyembuh wabah penyakit yang disebut juga upacara tolak ba'la. Upacara tolak ba'la salah satunya diadakan untuk mengusir wabah penyakit yang menyerang suatu perkampungan. Dikisahkan saat itu ada suatu kampung yang hampir penduduk di kampung itu mengalami wabah penyakit. Di masa itu dokter dan rumah sakit masih belum dikenal, yang ada hanya dukun yang mengobatinya. Dikisahkan dukun pun bermeditasi mencari petunjuk obat mujarab, dan dari meditasinya dukun memperoleh pesan (wangsit)  untuk membuat sepasang orang-orangan yang ukurannya sangat besar. Orang-orangan itu disebut yang dapat mengusir roh jahat di kampung tersebut.
Akhirnya penduduk kampung membuat orang-orangan berbentuk besar tanpa nama yang dipikul dan diarak bersama-sama oleh masyarakat kampung untuk mengusir roh jahat.
Ternyata apa yang dilakukan dukun dan penduduk kampung membuahkan hasil, seluruh penduduk sembuh dari wabah penyakit yang menyerang kampung.
Penduduk kampung meyakini orang-orangan yang dibuat itu merupakan sarana meminta pertolongan dari kekuatan gaib sehingga dijadikan ritual saat suatu kampung mengalami hal-hal yang tidak diinginkan yang digunakan sebagai ritual mengusir roh jahat, dan diimplementasikan ke dalam boneka tersebut sebagai wujud dari roh baik sebagai pengusirnya dan lambat laun menjadi kebiasaan adat.
Asal usul penamaan ondel-ondel sendiri berawal karena ukuran boneka yang sangat besar, yang perlu dipikul oleh beberapa orang sehingga mengakibatkan boneka itu seakan berjalan sambil menggeleng-gelengkan kepala. Dari menggelengkan kepala itu lahir sebutan dari masyarakat untuk boneka besar itu yakni Ondel-ondel. Seiring perkembangan waktu, Ondel-ondel itu pun diberi nama, yaitu Kobar untuk boneka laki-laki yang ditandai dengan wajah merah dan Borah untuk boneka perempuan, yang ditandai dengan wajah putih.
Ondel-ondel yang awalnya berfungsi sebagai penolak ba'la, saat ini lebih berfungsi sering dipertunjukan untuk menyemarakan pesta rakyat, penyambutan tamu kehormatan, arak-arakan pengantin sunat atau acara pernikahan. Wajah dan gambaran dari Ondel-ondel masa kini lebih manis dan bersahabat, sejalan dengan fungsi ondel-ondel yang berubah dari boneka tolak ba'la menjadi boneka penghibur bagi semua kalangan usia.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar